Sumbar Catatkan Rekor Tertinggi Harian Positif Covid-19

Pemeriksaan tes suhu tubuh sebagai langkah awal deteksi Covid-19. (Foto: BNPB)

PADANG-Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumatera Barat (Sumbar) mengumumkan, Minggu (23/8/2020) terdapat 68 kasus baru di provinsi itu. Jumlah ini menjadi kasus positif harian tertinggi di Sumbar. Kasus tertinggi sebelumnya berjumlah 45 kasus pada 22 Agustus 2020.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal mengatakan, 68 kasus itu terdapat di Padang (21 kasus), Tanah Datar (11 kasus), Padang Pariaman (11 kasus), Payakumbuh (6 kasus), Sawahlunto (6 kasus), Kabupaten Solok (6 kasus), Limapuluh Kota (3 kasus), Kota Solok (2 kasus), Padang Panjang (1 kasus), dan Agam (1 kasus).

Kasus-kasus tersebut diketahui berdasarkan pemeriksaan 1.652 spesimen. Dengan bertambahnya kasus tersebut, total kasus positif Covid-19 di Sumbar sebanyak 1.632 kasus.

Kasus terbanyak terdapat di Padang, yakni 994 kasus. Selebihnya di Tanah Datar (86 kasus), Agam (73 kasus), Kota Solok (61 kasus), Padang Pariaman (70 kasus), Bukittinggi (48 kasus), Padang Panjang (44 kasus), Payakumbuh (42 kasus), Kabupaten Solok (42 kasus), Dharmasraya (34 kasus), Pesisir Selatan (31 kasus).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *