Dikatakan, tiga semester jelang berakhirnya tugas di periode pertama 2017-2021, Indonsia mengalami kondisi berat akibat pandemi Covid-19. Sehingga keadaan ini berimbas pada berbagai realisasi dari berbagai program kerja yang telah disusun.
“Masa yang sulit bagi kita untuk bekerja normal dan maksimal. Ini tidak hanya terjadi di daerah kita, covid ini melanda dunia. Namun demikian kita harus tetap bisa terus eksis, terus bisa bekerja dalam mewujudkan atau melaksnakan berbagai program kerja, dengan tentunya mematuhi protokol kesehatan,” katanya.
Gubernur Riau diwakili Pj Sekda Riau Masrul Kasmy secara virtual menyampaikan, pelantikan ini bisa menjadi momentum menyatukan langkah dalam melahirkan SDM yang bermutu dan berdaya saing.
“Semoga bisa menjalankan amanah yang diberikan untuk periode kedua ini dengan sebaik-baiknya, dan mampu menjalin kerjasama dengan lebih baik lagi dengan pemerintah dalam melahirkan anak-anak Riau berkualitas dan berdaya guna,” tukasnya.
Pada kesempatan itu, atas jasa dan dedikasi sebagai rektor periode 2017-2021, Safrinaldi memperoleh penghargaan berupa pin emas dari YLPI Riau.
Pelantikan tersebut tampak dihadiri Ketua Dewan Pembina YLPI Mukhni, Ketua Dewan Pengawas YLPI, para mantan rektor UIR dari beberapa periode sebelumnya, Direktur Pasca Sarjana UIR, Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto, Pj Sekda Riau Masrul Kasmy, Kapolda Riau, Kajati Riau, Danrem yang hadir secara virtual. (*)
Penulis: M Yasier
Sumber: TribunPekanbaru