JAKARTA, FOKUSRIAU.COM-Mazda kembali meluncurkan kendaraan terbarunya di Indonesia. Membawa sejumlah perubahan, SUV ini dijual dengan harga mulai harga Rp 795,5 juta.
PT Eurokars Motor Indonesia secara resmi meluncurkan Mazda CX-8 dengan tampilan lebih mewah. Masih mengusung desain KODO, Mazda CX-8 tampil elegan berkat kehadiran desain baru pada grille depan, desain bemper depan lebih rendah, velg berukuran 19 inchi serta lampu LED dengan Adaptive Front-Lighting System.
Tidak sembarangan, pengecatan pada Mazda CX-8 menggunakan teknik Takumi-Nuri. Teknik ini memungkinkan pengecatan dilakukan dengan kombinasi warna, highlight, bayangan, dan kedalaman warna.
Nuansa elegan juga terasa di kabin. Mulai dari kelegaan yang membuat ruang gerak penumpang lebih leluasa.
Keleluasaan itu juga dihadirkan lewat penyematan jok Captain Seat pada baris kedua dan telah dilengkapi dengan konsol tengah dan ventilasi pada joknya. Jok itu bisa diatur dan disesuaikan agar posisi duduk lebih nyaman.
Dari sisi hiburan, Mazda CX-8 dibekali dengan sistem audio BOSE dan juga sudah terkoneksi dengan Mazda Connect. Ada juga integrasi smartphone nirkabel sehingga pengendara bisa mengatur handphone dari central display serta bisa mengisi baterai ponsel.
Ada ragam fitur untuk membantu pengendara yang disematkan pada Mazda CX-8 seperti Electric Sunroof hingga Hands-free Power Liftgate.
Tak ketinggalan, dari sisi keselamatan fitur 360 View Monitor System, Smart City Brake Support, Lane Departure Warning System, Blind Spot Monitoring dan Rear Cross Traffic Alert, Mazda Radar Cruise Control, sampai Lane Keep Assist System juga tersaji pada Mazda CX-8.
Kemudian ada juga airbag yang tersemat di depan, jendela dan sisi samping dan belakang.
Mazda CX-8 menggendong mesin SkyActive-G 2.5 yang mampu menyemburkan tenaga 190 PS pada 6.000 rpm dan torsi 252 Nm pada 4.000 rpm. Mesinnya dipasangkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan.
Bagi kamu yang berminat memilikinya, Mazda CX-8 siap dipinang dengan mahar Rp 795,5 juta (OTR Jakarta). Harga yang ditawarkan sudah termasuk MyMazda Service berupa gratis layanan purna jual selama 3 tahun atau 60.000 km atau mana yang lebih dulu tercapai. (dtc/bsh)