Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai, Mobil Travel Hantam Truk Bermuatan Besi

Kecelakaan di Tol Pekanbaru-Dumai kilometer 20. (Foto: Istimewa)

PEKANBARU, FOKUSRIAU.COM-Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas jalan tol Pekanbaru-Dumai, Selasa (19/11/2024) sekitar pukul 11.50 WIB.

“Kecelakaan terjadi di Kilometer 20/900 B di Kecamatan Minas, Kabupaten Siak,” ujar Kepala Satuan PJR Ditlantas Polda Riau, Kompol Indra Lukman Prabowo.

Diungkapkan, kecelakaan melibatkan satu mobil travel Rajendra merk Hiace BM 7842 DU yang dikemudikan Roby Yasika menghantam truk Hino pelat BA 8103 AU bermuatan besi yang dikemudikan Amriel.

“Penyebab kecelakaan sementara diduga karena sopir travel mengantuk,” ujar Indra.

Ditanya apakah ada korban jiwa, Indra belum bisa memastikan lantaran kasus ini kini sedang ditangani Polsek Minas. “Termasuk barang buktinya dibawa ke Polsek Minas,” katanya dikutip FokusRiau.Com dari tribunpekanbaru.com.

Kecelakaan ini kemudian viral di media sosial Instagram. Terlihat mobil travel mengalami ringsek parah di bagian depan hingga setengah bodi.

Informasi menyebut, terdapat dua orang penumpang dalam travel nahas tersebut, laki-laki dan perempuan yang terjepit.

Belum diketahui nasib sang sopir dan 2 penumpang tersebut. (bsh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *