PELALAWAN, FOKUSRIAU.COM-Tim gabungan kembali menemukan jasad pekerja PT Empat Res Bersaudara (ERP) yang menjadi korban truk naas mengangkut 32 pekerja yang masuk sungai di Desa Segati, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau, Sabtu (22/2/2025) lalu.
Dalam pencarian yang dilakukan, Senin (24/2/2025) pagi, tim gabungan menemukan delapan jasad korban.
“Jumlah korban yang ditemukan sampai pukul 10.38 Wib ada 8 orang. Berarti masih ada 1 korban lagi yang hilang,” kata Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri SIK melalui Kabag Ops AKP Yulhairi, Senin (24/2/2025).
Dikatakan, 6 jenazah sudah ditemukan pukul 07.40 Wib terdiri dari 4 jenazah dewasa, 3 perempuan dan 1 pria serta 2 jenazah anak-anak, 1 perempuan dan 1 laki-laki.
Kemudian satu jam setelahnya, tim menemukan satu jenazah anak-anak yang melakukan penyisiran di sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP).
“Terakhir ditemukan 1 jenazah anak-anak. Namun sedang upaya evakuasi karena tersangkut pandan berduri,” tambahnya.
Dikatakan, korban yang belum ditemukan masih 1 orang lagi merupakan anak-anak. Tim masih terus menyusuri Sungai Segati di sekitar truk colt diesel naas yang terjun ke dasar sungai.
Seluruh korban yang ditemukan meninggal dunia langsung dievakuasi tim gabungan dan dibawa ke klinik PT NWR menggunakan mobil jenazah. Setibanya di klinik perusahaan, dilakukan identifikasi dan dicocokkan dengan pihak keluarga.
“Bagi yang sudah teridentifikasi, jenazah langsung diserahkan kepada pihak keluarganya,” ujar Yulhairi.
Di sisi lain, Kepala Pelaksana Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pelalawan, Zulfan menyebut, pencarian fokus kepada satu orang lagi korban yang masih hilang.
Sebanyak 8 jenazah ditemukan dalam pencarian yang dilaksanakan sejak jam 6 sampai pukul 11 pagi.
“Jenazah korban ditemukan tidak jauh dari lokasi mobil terjatuh. Mungkin saat mobil dievakuasi, korban terjebak di dalam lumpur dasar sungai,” ungkapnya dikutip FokusRiau.Com dari tribunpekanbaru.
Tim gabungan yang terlibat dalam pencarian selama tiga hari ini berasal dari Polres Pelalawan, Polsek Langgam, BPBD Provinsi Riau dan Kabupaten Pelalawan, Basarnas, perusahaan dan lainnya.
Pencarian dilanjutkan lantaran 1 korban lagi belum muncul ke permukaan. Alhasil, total seluruh korban dalam tragedi truk colt diesel yang terjun ke sungai saat membawa pekerja HTI itu sebanyak 32 orang.
Ada 17 karyawan PT ERB yang berhasil selamat sesaat setelah kejadian. Sedangkan 14 orang ditemukan petugas dalam kondisi meninggal dunia. Korban yang masih hilang ada 1 orang lagi dan sedang dicari di lokasi kejadian. (bsh)