Mengenal Keutamaan Sholat Tarawih di Malam Lailatul Qadar

Ilustrasi shalat Tarawih. (Foto: Antara)

PEKANBARU, FOKUSRIAU.COM-Sholat Tarawih pada bulan Ramadan memiliki keutamaan besar, terutama ketika dikerjakan pada malam Lailatul Qadar. Malam yang lebih baik dari seribu bulan ini menjadi momen istimewa di mana pahala ibadah dilipatgandakan dan doa-doa diijabah.

Keistimewaan Lailatul Qadar membuat umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak ibadah, salah satunya dengan sholat Tarawih. Melaksanakan Tarawih dengan penuh keimanan dan keikhlasan dapat menjadi salah satu cara meraih keberkahan malam tersebut.

Keistimewaan malam Lailatul Qadar termaktub dalam surah Al-Qadr ayat 3. Dikatakan malam Lailatul Qadar lebih baik dari seribu bulan, Allah SWT berfirman,

لَيْلَةُ الْقَدْرِ ەۙ خَيْرٌ مِّنْ اَلْفِ شَهْرٍۗ ۝٣

Artinya: “Lailatul Qadar itu lebih baik daripada seribu bulan.”

Dalam Tafsir Zaadul Masiir, Mujahid, Qotadah, dan para ulama lainnya sepakat bahwa frasa “lebih baik” dalam ayat tersebut mengacu pada ibadah seperti sholat dan amal kebaikan yang dilakukan pada malam Lailatul Qadar.

Dengan kata lain, ibadah seperti sholat dan puasa yang dikerjakan pada malam itu memiliki keutamaan yang jauh lebih besar dibandingkan ibadah serupa yang dilakukan selama seribu bulan tanpa keberkahan Lailatul Qadar.

Dijelaskan dalam buku Raih Surga dengan Beberapa Menit karya Abu Thalhah Muh. Yunus, pada malam Lailatul Qadar, Al-Qur’an diturunkan dari lapisan langit ketujuh.

Orang yang melaksanakan sholat, berpuasa, dan melakukan amal saleh pada malam tersebut seolah-olah telah melakukannya selama seribu bulan. Jika dihitung, seribu bulan setara dengan 30.000 kali ibadah, termasuk sholat, puasa, dan amal saleh.

Keutamaan Tarawih di Malam Lailatul Qadar
Menurut buku 10 Malam Akhir Ramadhan karya Shabri Shaleh Anwar, malam Lailatul Qadar terjadi pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadan, khususnya pada malam-malam ganjil.

عَنْ عَائِشَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهَا أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ ﷺ قَالَ: تَحَرَّوْا لَيْلَةَ الْقَدْرِ فِي الْوِتْرِ مِنْ الْعَشْرِ الْأَوَاخِرِ مِنْ رَمَضَانَ

Artinya: “Dari Aisyah radhiyallahu anha bahwa Rasulullah bersabda, ‘Carilah Lailatul Qadar di malam ganjil dari sepuluh malam terakhir bulan Ramadan’.”

Salah satu amalan yang dapat dilakukan pada malam Lailatul Qadar adalah sholat Tarawih, yang termasuk ibadah sunnah di bulan Ramadan dan memiliki keutamaan besar jika dikerjakan dengan khusyuk.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, sholat yang dikerjakan pada malam Lailatul Qadar memiliki keutamaan luar biasa, dengan pahala yang lebih baik daripada ibadah selama seribu bulan.

Begitu juga dengan sholat Tarawih yang jika dilakukan dengan penuh keimanan dan keikhlasan pada malam tersebut, akan mendatangkan pahala yang besar serta keberkahan dari Allah SWT. (dtc/bsh)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *