ROKAN HILIR, FOKUSRIAU.COM-Banjir yang menggenangi ruas jalan lintas Riau-Sumut di Ujung Tanjung, Kecamatan Tanah Putih, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau kini telah surut.
Banjir terjadi akibat meluapnya Sungai Rokan akibat tingginya curah hujan sejak beberapa pekan terakhir. Setelah banjir yang menutupi jalan surut, kini muncul masalah baru. Kondisi jalan lintas tersebut kini mengalami kerusakan.
Aspal jalan yang menjadi penghubung antara Riau dan Sumatera Utara itu kini rusak dan berlobang. Akibatnya, aktivitas lalu lintas di ruas jalan tersebut menjadi terganggu.
Salah seorang warga Tanah Putih, Hariadi menyebut, sebelum banjir kondisi jalan cukup baik. Namun karena aspal jalan yang terendam air cukup lama, sementara kendaraan tetap melintas, akibatnya terjadi kerusakan.
Karena kondisi ini arus lalu lintas cukup terhambat, terutama saat kendaraan ramai melintas.
Dia berharap, kerusakan jalan tersebut bisa segera diperbaiki pemerintah melalui instansi terkait agar masyarakat bisa kembali melintas di ruas jalan tersebut dengan aman dan nyaman. (bsh)
sumber: tribunpekanbaru